Home Perencanaan Mengelola Keuangan Bagi Kamu yang Memelihara Anjing

Mengelola Keuangan Bagi Kamu yang Memelihara Anjing

by admin

Mungkin saja kamu pernah merasa ragu memelihara anjing karena khawatir akan biaya yang dikeluarkan cukup besar. Padahal anjing adalah hewan yang lucu dan menggemaskan dan juga banyak yang suka memeliharanya di rumah sebagai teman atau penjaga.

Salah satu hal yang menyebabkan memelihara anjing jadi tidak bisa lancar dan keuangan mudah menipis, itu disebabkan oleh kurangnya kesadaran diri dalam mengelola keuangan dengan cermat. Meskipun memelihara hewan peliharaan atau anjing memang membutuhkan biaya lebih yang cukup mahal dari pakan dan perawatannya.

Namun, semua masalah pasti akan ada solusinya. Kamu harus dengan cermat dalam mengatur atau mengelola keuangan saat memelihara anjing agar kebutuhan pokok kamu tetap terpenuhi dan anjing peliharaan kamu juga tetap terjaga dengan baik.

Tips Mengelola Keuangan Bagi yang Memelihara Anjing

Padahal ingin memelihara anjing di rumah namun takut pengeluaran jadi bengkak di akhir bulan. Sebagaimana yang sudah kamu ketahui dalam memelihara anjing maka kamu memang tetap harus memiliki rasa tanggung jawab besar dengan merawatnya.

Memberi makan, menjaga kebersihan, memberikan vitamin dan vaksin, dan sebagainya. Hal-hal tersebut tentu harus membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Namun, bagaimana cara mengelola keuangan agar tidak membengkak dan tetap bisa memelihara anjing dengan benar, simak yuk!

Membagi Penghasilan Bulanan

Kamu bisa mulai dengan mengelola keuangan dimulai dari pertama dapat penghasilan bulanan atau setiap bulannya dengan cara bagi dua. Kamu harus pisahkan penghasilan yang pertama untuk kebutuhan kamu dalam waktu satu bulan dengan membagikan satunya lagi dengan pakan dan keperluan untuk anjing.

Usahakan untuk tidak melebihi dari batas kareena mengatur dan mengelola keuangan untuk anjing harus teratur, seberapa sering memberi pakan untuk anjing peliharaan. Kamu bisa mengelola dengan teratur seperti memberikan pakan dua kali dalam satu hari.

Dengan berusaha hemat dengan memberikan porsi makan secukupnya saja dan tidak berlebihan maka anjing peliharaan kamu tidak akan terbiasa untuk makan porsi banyak. Kamu jadi bisa lebih hemat dan bisa lebih mudah menyisihkan uang untuk tabungan.

Bisa untuk jaga-jaga kalau mungkin saja anjing butuh vaksin atau butuh pengobatan jika sedang sakit. Karena saat sudah sakit pasti nya akan memerlukan biaya yang tentu tidaklah sedikit.

Harus Punya 2 Tabungan atau Lebih

Selanjutnya kamu bisa mengelolanya dengan cara memiliki 2 tabungan yang berbeda atau lebih. Karena jika tabungan kamu hanya 1 saja, sudah bisa dipastikan kamu hanya akan menghabiskan semua uang dalam satu tabungan tersebut. 

Tabungan 1 adalah tabungan khusus menyimpan uang untuk kamu di masa depan. Sedangkan tabungan 2 kamu isi dengan tabungan untuk kepentingan mendadak dan untuk kebutuhan sehari-hari. termasuk bisa juga digunakan sebagai biaya pakan anjing.

Membeli Perlengkapan Anjing Peliharaan Secukupnya Saja

Jika memelihara anjing di rumah terkadang rasa sayang yang timbul untuk anjing peliharaan sangat besar hingga ingin membelikan berbagai macam perlengkapan anjing yang bahkan juga tidak perlu untuk dibeli. Kamu usahakan untuk mengatur keuangan dengan baik yakni untuk membeli perlengkapan barang peliharaan di rumah secukupnya saja, tidak perlu banyak.

Kamu hanya butuh kandang, wadah untuk makan dan minum dengan harga yang standar murah saja. Utamakan membeli makanan anjing dan rutin membersihkan kandang dan yang pokok saja.

Jaga Kesehatan Anjing Peliharaan Dengan Benar

Memelihara hewan peliharaan di rumah adalah tanggung jawab yang cukup besar dalam menjaga makhluk hidup lain. Karena kamu harus rutin memberinya makan, vitamin tambahan jika perlu, memberikannya rumah untuk tempat berlindung, menjaganya dan juga merawatnya dengan benar.

Selain hal tersebut, usahakan kamu untuk memenuhi kebutuhan penting untuk anjing peliharaan agar tidak mudah sakit. Memberinya makanan yang bergizi dengan porsi yang cukup serta sesekali memberikannya vitamin tambahan agar daya tahan tubuhnya kuat.

Kamu juga wajib menjaga kebersihan kandang dan lingkungan agar selalu bersih. Jika lingkungan tempat tinggal bersih dengan diberikan makanan rutin dan tetap terpenuhi maka anjing peliharaan kamu tidak akan mudah terserang suatu penyakit. 

Mungkin hanya terdengar sangat sederhana saja, namun perlu diingat bahwa  apabila hewan peliharaan/anjing di rumah kamu sampai sakit maka kamu akan kerepotan. Mulai dari rutin merawatnya, membawanya ke dokter hewan dan juga rutin memeriksa perkembangan kondisinya.

Kamu juga jadi ikutan lesu karena anjing peliharaan sedang sakit. Di satu sisi lainnya, mengobati anjing yang sakit juga sangat membutuhkan biaya pengobatan yang tidak sedikit. Mulai dari memeriksanya, mengobatinya dan merawatnya dan juga konsultasi kepada dokter hewan. 

Semua itu tentu saja harus membutuhkan biaya. Kalau hal itu bisa sampai terjadi maka, kamu hanya akan menggunakan uang tabungan dan pengeluaran semakin besar. Dengan begitu usahakan tetap menjaga kesehatan anjingmu di rumah dengan benar agar tidak sakit.

You may also like