Tabungan Rencana Mandiri merupakan produk perbankan yang memungkinkan nasabah menabung secara rutin setiap bulan tanpa halangan, yang mana penarikan dananya secara otomatis melalui fitur autodebet dari rekening tabungan.
Mandiri Tabungan Rencana sangat membantu bagi anda yang merasa kesulitan dalam menyisihkan uang untuk ditabung, serta bisa membantu dalam mengelola keuangan dan bisa mewujudkan setiap rencana hidup anda.
Produk Tabungan Mandiri yang bunganya relatif tinggi ini bisa diajukan oleh perorangan atau perusahaan, hanya saja nasabah perlu menyediakan rekening Mandiri Giro atau Mandiri Tabungan sebagai rekening sumber penyediaan dana setoran rutin bulanan.
Setiap pembukaan rekening tabungan bank ada suku bunga yang ditetapkan, besarannya tergantung dari kebijakan masing-masing perbankan sesuai dengan layanan dan fasilitas yang ditawarkan. Inilah salah satu hal menarik menabung di bank.
Lantas, berapa besaran suku bunga tabungan rencana ini? Suku bunga simpanan tabungan ini relatif tinggi berdasarkan jangka waktu yang dipilih mulai dari 1 tahun hingga 15 tahun atau lebih. Untuk lebih detailnya, simak uraian dibawah ini.
Suku Bunga Tabungan Rencana
Tabungan rencana dirancang bagi nasabah yang ingin mewujudkan rencananya di masa depan, maka bunga simpanannya relatif tinggi diatas suku bunga Mandiri Tabungan.
Berikut suku bunga tabungan rencana berdasarkan jangka waktunya
- Jangka waktu 1 – 3 tahun, suku bunga 1,98 persen
- Jangka waktu 4 – 9 tahun, suku bunga 2,20 persen
- Jangka waktu 10 – 14 tahun, suku bunga 2,45 persen
- Jangka waktu ≥ 15 tahun, suku bunga 2,70 persen
Bunga tabungan rencana Mandiri yang relatif tinggi menjadi salah satu keuntungan buka tabungan ini. Selain itu, nasabah juga akan mendapatkan perlindungan asuransi gratis atau premi asuransi dibayar oleh pihak Bank Mandiri.
Nah, bagi anda yang tertarik buka rekening Tabungan Rencana. Bisa mengajukan pembuatannya melalui online, dengan mengakses aplikasi. Serta penuhi persyaratan yang telah ditetapkan pihak Bank Mandiri, sehingga anda bisa menggunakan tabungan ini.
Cara dan Syarat Buka Tabungan Rencana
Membuka tabungan rencana bank Mandiri bisa melalui online dengan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh Bank. Adapun cara dan syaratnya sebagai berikut.
1. Persyaratan
- Telah berusia minimal 18 tahun dan berusia maksimal 70 tahun saat jatuh tempo Tabungan Rencana
- Memiliki Mandiri Tabungan atau Mandiri Giro sebagai rekening sumber
- Mengisi formulir aplikasi pembukaan Mandiri Tabungan Rencana, beserta pernyatraan kesehatan dan surat kuasa peneribagan otomatis, tanpa perlu medical check-up
2. Buka Tabungan Online
- Unduh dan install aplikasi Livin’, lanjut Login dengan password dan username anda gunakan.
- Pilih “Pembukaan Rekening Baru”
- Pada halaman Pembukaan Rekening Baru, pilih “Mandiri Tabungan Rencana”
- Pahami informasi produk MTR, Klik “Buka Rekening”
- Pilih “Sumber Rekening”, lalu isi form pembukaan MTR dengan lengkap seperti tujuan pembukaan rekening, jangka waktu, setoran iuran bulanan dan penerima manfaat
- Centang “Syarat dan Ketentuan”, lalu klik “Lanjut”
- Langkah terakhir, pastikan informasi sudah sesuai, lalu konfirmasi dan masukkan MPIN
Setelah tabungan rencana bisa digunakan, anda bisa melakukan setoran bulanan melalui Mandiri Tabungan atau Mandiri Giro, maka secara otomatis akan pindah ke rekening Tabungan Rencana secara rutin setiap bulan sesuai tanggal yang ditentukan.
Apa yang bisa anda dapatkan dari tabungan rencana ini? Selain pengelolaan keuangan menjadi lebih baik dan terencana, juga terdapat berbagai keuntungan mulai dari bebas biaya admin hingga perlindungan asuransi gratis.
Baca Artikel Selanjutnya :
Keuntungan Buka Tabungan Rencana
Setelah membuat rekening tabungan rencana, anda bisa menikmati berbagai keuntungan diantaranya sebagai berikut.
- Gratis biaya admin rekening
- Jangka waktu lebih fleksibel mulai dari 1 tahun hingga 20 tahun, sesuaikan dengan kebutuhan rencana anda
- Suku bunga tinggi diatas suku bunga Mandiri Tabungan
- Simpanan tersedia dalam valuta Rupiah dan US Dollar
- Anda bisa konsultasi gratis dengan Customer Service
- Perlindungan Asuransi gratis (Bank Mandiri bekerjasama dengan PT. AXA Mandiri Financial Services, memberikan perlindungan asuransi hingga Rp 5 juta atau USD 500 per bulan, berlaku untuk setiap penabung)
- Fasilitas autodebet, penarikan saldo otomatis sehingga tidak perlu repot atau tanpa halangan dalam menabung
- Anda bisa menambah dana ke rekening Tabungan Rencana diluar setoran bulanan
- Anda bisa mengubah dan menentukan setoran bulanan dengan bebas mulai dari Rp 100.000 atau USD 10.
Lantas, apa yang terjadi jika tidak bayar setoran bulanan? Jika anda tidak melakukan setoran rutin bulanan sebanyak 3 (tiga) kali berturut-turut, maka sistem secara otomatis akan menutup rekening Tabungan Rencana anda.
Itulah salah satu kekurangan Tabungan Rencana, maka usahakan membayar setoran bulanan secara rutin, atau aktifkan fitur autodebet agar terhindar dari keterlambatan, jika tidak ingin rekening tabungan ditutup.
Bagaimana jika ingin mengurangi setoran bulanan? Bisa saja, anda bisa merubah jumlah setoran bulanan sesuai keinginan atau kemampuan anda, serta jika terjadi Ketidakmampuan Total Tetap atau meninggal dunia.
Tabungan Rencana Mandiri mempermudah dalam mengelola keuangan agar rencana di masa depan bisa terwujud, rencanakan beragam kebutuhan seperti untuk tabungan pendidikan, tabungan menikah, liburan dan lain sebagainya secara teratur dan terencana.