Home Bisnis Drama Korea yang Bisa Mengajarkanmu Untuk Jadi Pengusaha

Drama Korea yang Bisa Mengajarkanmu Untuk Jadi Pengusaha

by admin

Drama korea tidak melulu menyuguhkan kisah-kisah romantis percintaan. Ada banyak genre menarik lainnya yang harus masuk dalam daftar tontonanmu. Diantaranya adalah komedi, kolosal, horor, dan bisnis. Belakangan drama korea bertema bisnis sedang digemari karena memberikan banyak inspirasi dan pelajaran bermanfaat.

Dengan akting dari para pemerannya yang sangat apik dan plot cerita menggugah, beberapa drama korea bergenre bisnis bisa membuatmu tergerak menjadi seorang entrepreneur. Nah, di bawah ini ada sejumlah drama korea yang akan menginspirasimu jika kamu ingin menjadi pengusaha. 

6 Drama Korea Tentang Bisnis

Drama korea Start Up dan Itaewon Class merupakan kedua genre bisnis yang sedang ramai diperbincangkan belakangan ini. Selain kedua judul tersebut, kami akan berikan beberapa rekomendasi drama korea bertema bisnis yang bisa menjadi tontonan menarik sekaligus inspiratif. Inilah 6 daftar drama korea tentang bisnis :

  • Start Up 

Start Up merupakan drama korea yang kisahnya menggambarkan tentang kehidupan orang-orang yang bekerja di perusahaan startup. Popularitas perusahaan startup memang kian meningkat di beberapa tahun terakhir ini. Dan drama korea Start Up berhasil memberikan gambaran bagaimana dunia startup itu sendiri.

Start Up menceritakan kisah seorang perempuan bernama Seo Dal-mi (Bae Suzy) yang begitu cerdasnya dan memiliki ambisi untuk menjadi seperti Steve Jobs. Meskipun hidup berkecukupan namun Seo Dal-mi selalu gigih dalam bekerja dan memiliki semangat yang sangat tinggi. 

Seo Dal-mi akhirnya dipertemukan dengan pendiri Samsan Tech yakni Nam Do-san. Pria tersebut sangat terkenal akan kejeniusannya dalam matematika. Mereka pun mulai mengembangkan perusahaan startup di Silicon Valley dengan beberapa pemeran lainnya. 

  • Itaewon Class

Sama seperti drama korea Start Up, Itaewon Class juga pernah populer pada masanya. Setelah menonton drama korea yang satu ini, dipastikan kamu akan semakin semangat  merintis usaha. Itaewon Class menceritakan tentang seseorang yang punya mimpi untuk bisa membuka restoran terbaik di Korea. Ia adalah Park Saeroyi (Park Seo Joon) yang dikenal pemberani. Kisahnya dimulai saat Park Saeroyi membantu seorang siswa yang dibully oleh Jang Geun-won. Namun Jang Geun-won justru mengincar Park Saeroyi karena dendam bahkan tega menghabisi ayahnya. 

Meski sempat terhalang oleh kejadian-kejadian yang tak mengenakan, namun Park Saeroyi pada akhirnya berhasil mewujudkan mimpinya. Ia membuka restoran di tempat terpopuler di Korea dengan mempekerjakan orang-orang nyentrik. Bisnis miliknya pun bersaing dengan Jangga Group, yang mana pendirinya adalah Jang Dae-hee, ayah dari Jang Geun-won.

  • Strongest Deliveryman

Drama ini bisa menggugah semangatmu untuk berjuang membangun bisnis dari nol. Dari drama korea Strongest Deliveryman ada pelajaran yang bisa dipetik yakni siapa pun berhak punya mimpi untuk jadi besar. 

Cerita yang begitu inspiratif ini mengisahkan perjuangan Choi Kang-soo (Go Gyung Pyo) sebagai pengantar makanan. Choi Kang-soo bekerja keras untuk bertahan hidup, hingga akhirnya ia berhasil menjadi pendiri perusahaan aplikasi jasa delivery.   

  • Search: WWW 

Dirilis pada tahun 2019 lalu, drama korea bertema bisnis ini tak kalah menariknya. Dikisahkan ada tiga orang perempuan dengan karakternya masing-masing yang bekerja di dua perusahaan portal web kompetitif. Ketiga perempuan tersebut adalah Bae Ta-mi (Im Soo-jung), Cha Hyeon (Lee Da-hee), dan Song Ga-kyeong (Jeon Hye-jin).

Di perusahaan masing-masing, ketiganya dikenal memiliki karir yang cemerlang. Dan mereka juga memiliki ambisi yang berbeda untuk mewujudkan cita-citanya. Drama korea ini akan mengajarkanmu bagaimana mengembangkan bisnis agar tidak jalan di tempat.

  • Best Chicken 

Drama korea Best Chicken bercerita tentang bisnis kuliner yang juga menginspirasi. Best Chicken mengisahkan pria bernama Park Choi-Go yang berusaha keluar dari zona nyaman. Awalnya, ia adalah seorang pekerja di sebuah perusahaan besar selama bertahun-tahun.

Namun, ia pun akhirnya memilih berhenti dari pekerjaannya untuk mewujudkan impiannya merintis bisnis restoran ayam. Kemudian Choi-Go bertemu dengan seorang perempuan bernama Seo Bo-ah saat mencari tempat untuk menjalankan bisnis tersebut. 

Choi-Go mengajak Seo Bo-ah untuk bekerja sama membangun bisnis restorannya. Seo –ah yang tadinya pendiam, akhirnya bisa mendapatkan pengalaman baru sehingga ia terbiasa berinteraksi dengan banyak orang.

  • Coffee Prince

Terakhir ada drama korea yang sudah cukup lama karena dirilis pada tahun 2007. Meski begitu, drama korea Coffee Prince menyuguhkan cerita inspiratif yang bisa mengajarkanmu membangun bisnis.

Bercerita tentang pria yang berkarakter sombong yakni Choi Han-kyeol yang terpaksa megurus coffee shop untuk menuruti keinginan neneknya. Awalnya, ia merasa kesulitan tetapi seiring berjalannya waktu Han-Gyul justru semakin mencintai pekerjaannya dan semangat mengembangkan coffee shop tersebut. 

Nah, itu dia 6 pilihan drama korea bergenre bisnis yang bisa memberikanmu banyak pelajaran bagaimana menjadi pengusaha. Drama korea di atas membuktikan bahwa inspirasi bisa kamu dapatkan dari mana pun. 

You may also like