Tantangan di era Milenial semakin hari semakin menjadi. Kali ini bukanlah hal mudah bagi masyarakat Indonesia bersikap menunggu pasrah hilangnya wabah Corona/Covid-19 dalam masa Pandemic ini, yang melanda Dunia disaat gencarnya tumbuh era milenial di Indonesia.
Khususnya bagi UMKM yang di hampir di semua sektor terseok – seok, bahkan usahanya hampir pudar di telan jaman. Dalam tawaran era milenial saat sekarang kita dihadirkan sejumlah konklusi lewat berbagai macam teknik teknologi.
Hampir di kalangan muda, masyarakat produktif menggunakan teknologi secara masif. Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) sangat representatif kalau kita lihat di jaman sekarang, baik di lihat dari segi produktivitas, inovatif, dan kreatfif. Berikut ini beberapa contoh inovasi dalam kewirausahaan.
Bentuk Inovasi dalam Bidang Kewirausahaan
- Membuka Usaha Katering Rumahan
Banyak sekarng muncul katering rumahan untuk memenuhi orang – orang yang mempunyai hajat atau untuk keperluan makan sehari – hari. Hal tersebut di dukung dengan merambatnya dunia usaha online sehingga katering ini bisa mudah dikenal karena adanya teknologi online tersebut. Dan sangat cocok di saat kondisi pandemic seperti ini dan untuk cost untuk biaya operasional juga tidak terlalu besar karena dikerjakan di rumah.
- Membuka Usaha Snack dan Camilan
Salah satu usaha yang banyak muncul di era pandemic ini adalah usaha snack dan camilan dengan pengemasan yang lebih bagus serta branding yang lebih kreatif, tuntutan karena adanya banyak saingan yang ada sehingga terdesak untuk menciptakan usaha yang inovatif dan mereka juga menjual produknya dengan pemasaran jasa online, seperti endorsment ke akun akun selebritis atau publik figur atau akun – akun review kuliner.
- Membuat Usaha Makanan yang Cepat Saji
Usaha baik kecil maupun sedang sekarang sangat di minati yang seperti ayam geprek, kopi cepat saji dan contoh produk cepat saji lainnya. Sering banyak diminati karena orang sekarang cenderung lebih membutuhkan waktu yang cepat serta kemajuan jasa online seperti Grab Online Shopee Food juga mengehendaki konsumen dengan cepat pesan orderan nya. Hal ini sering dipilih oleh konsumen karena masa pandemic ada peraturan – peraturan yang tidak terlalu bebas untuk memakan makanan di warung makan atau resto – resto.
- Membuat Usaha Kerajinan Tangan
Dalam membuat usaha kerajinan tangan dalam dunia yang semakin maju saat ini dengan kemudahan akses yang ada sehingga orang dapat menduplikasi atau mencotoh beberapa karya yang di ingikan oleh pengrajin dan bisa dikembangakan sesuai ide dan gagasan yang di milikinya.
- Usaha Menjual Masker
Inovasi yang dilakukan oleh para wirausaha muda berjualan masker di masa pandemic ini dengan berbagai ke kreatifitasan dan inovatif ada yang di tambahi dengan model seperti kalung ada yang di tambahi dengan model hijab atau segmen nya bagi orang – orang berkerudung.
- Membuat Usaha Jamu dan Herbal untuk Kesehatan
Banyak muncul inovasi usaha kesehatan terkait dengan adanya kemerosotan daya tahan tubuh akibat adanya wabah corona, sebagai contoh banyak muncul jamu – jamu herbal yang dijual dalam bentuk bahan mentah siap saji maupun bahan matang yang sudah siap di konsumsi dalam pengemasan yang lebih inovatif lagi.
- Membuat Usaha Hard Case yang Langka serta Unik
Di jaman sekarang ini, kebutuhan akan adanya handphone semakin hari semakin nyata selain untuk komunikasi juga dapat digunakan untuk banyak hal baik fasilitas untuk pembayaran, atau kebutuhan untuk interaksi di Dunia Maya. Nah, tentunya jika pengguna handphone yang bosan dengan hardcase yang ada pada dirinya tentu itu menjadi peluang usaha dimana kita bisa bikin hardcase yang unik serta langka dan ide baru yang melibatkan inovasi yang dipunyai.
- Membuat Usaha Bentuk Kreatifitas dari Bahan yang Bisa di Daur Ulang
Limbah plastik yang ada di Indonesia cukup tinggi, alangkah baiknya jika dipergunakan untuk membuat usaha sebagai bahan untuk kreatifitas yang dimiliki. Jika bahan limbah plastik tersebut digunakan di bidang usaha kerajinan tentu bisa digunakan untuk berbagai macam.
- Membuat Usaha Aneka Jus Buah – Buahan
Tak hanya di dunia makanan yang mengalami sebuah inovasi dan kreatifitasan, dalam berjalannnya waktu penjualan aneka Jus buah – buahan juga mengalami inovatif baik dari kemasan cup nya juga dari campuran buah yang dijual sehingga banyak keanekaragaman rasa jus tersebut.
- Membuat Usaha Kebugaran dan Finess
Keadaan saat ini yang memaksa kita untuk terus hidup sehat, tentu nya banyak orang yang ingin mengehendaki selalu sehat karena kesehatan itu mahal harganya. Tak urung banyak orang yang ingin sehat dengan menambah kebugaran dan melakukan fitness atau senam di tempat – tempat kebugaran.
Demikian 10 contoh inovasi dalam kewirausahaan semoga dapat bermanfaat!